Foto Mesra Kaka Syahrini. Setelah tidak lagi berduet dengan Anang Hermansyah, Syahrini kembali tampil duet yang tak kalah mesranya dengan Anang dulu. Kali ini Kaka "Slank" yang menjadi rekan duetnya. Dan penampilannya sangat mesra.
Kemesraan Syahrini dan Kaka disuguhkan kepada penonton, ketika mereka berduet, saat perayaan ulang tahun Slank ke-27 di Ancol, belum lama ini. Kaka dan Syahrini kompak melantunkan lagu Terlalu Manis milik grup band yang bermarkas di Gang Potlot itu.
Di pertengahan lagu, Kaka spontan memeluk mantan duet Anang Hermansyah tersebut. Pelukan mesra tersebut dipertontonkan di hadapan Slankers yang memadati Ancol.
Tak disangka, foto-foto kemesraan itu terpublikasi di dunia maya dan mendapat sambutan kurang menyenangkan dari fans Syahrini (Ansani). Protes tersebut dituangkan oleh Ansani lewat jejaring sosial.
Jika Ansani protes melihat kemesraan Kaka dan Syahrini di atas panggung, berbeda dengan Slankers. Mereka malah suka dan semakin memberi semangat aksi kedua penyanyi itu di atas panggung.
"Slankers semakin heboh, malah semakin suka," seloroh Kaka saat ditemui di '1000 Musisi United' Cibubur, Jakarta, Sabtu (18/12/2010).
Kaka 'Slank' tidak merasa terganggu dengan ulah fans Syahrini (Ansani) yang memprotes aksi mesranya di atas panggung.
"Enggak ganggu pikiran sih, pasti semua sikap, omongan itu akan berdampak sesuatu. Tapi enggak apa-apalah," kata dia ditemui usai manggung di '1000 Band United' di Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (19/12/2010).
Kaka sendiri mendengar hal tersebut dari Abdee. Ternyata, rekannya itu kontak sama manajer Syahrini.
"Terus, katanya beberapa fans Syahrini enggak terima," imbuhnya.
Menurut Kaka, di ulang tahun Slank bukan hanya Syahrini yang tampil sebagai bintang tamu. Bahkan bukan hanya mantan duet Anang Hermansyah itu saja yang beraksi mesra dengan Slank.
"Semua bikin gimick yang seru. Itu kan konser ya," tandasnya.
Namun demikian, Kaka memang tidak memperhitungkan bakal ada reaksi seperti itu dari para penggemar Syahrini. "Tapi mungkin dari manajemen Syahrini sudah kasih penjelasan ke fansnya bahwa itu adalah ekspresi di atas panggung saja," pungkasnya.



0 comments:
Post a Comment